Kamis, 29 Maret 2018

LAPORAN KEGIATAN PRAKERIN DI BUTIK

LAPORAN KEGIATAN
PRAKTEK KERJA INDUSTRI (PRAKERIN)
BUTIK PUSPAYANI
JL.SONOTIRTO 670 PANCURAN SALATIGA


Disusun dan diajukan untuk memenuhi peserta ujian nasional tahun
Pelajaran 2017/2018 di SMK SULTAN FATTAH Salatiga

DisusunOleh :



LEMBAGA PENYELIDIKAN ILMU-ILMU AGAMA ISLAM DAN DAKWAH
SMK SULTAN FATTAH SALATIGA
JL.Diponegoro 115 telp (0298) 313682 Salatiga 501714
2018



PENGESAHAN LAPORAN DARI DUNIA USAHA





Menyetujui Mengesahkan
Pembimbing Prakerin Manager Butik Puspayani


Ayudya Wardhani Hj.Sri Mulyani















PENGESAHAN LAPORAN SEKOLAH
Laporan prakerin ini di setujui oleh pembimbing sekolah, koordinator prakerin dan kepala SMK Sultan Fattah Salatiga pada:
Hari :
Tanggal :


Menyetujui

Koordinator Prakerin Guru Pembimbing


Fuad Hasyim S.Pd M.Pd Mayangsari Listyowati, S.Pd


Kepala SMK Sultan Fattah Salatiga



Drs. H. Noor Rofiq








MOTO DAN PERSEMBAHAN

A. MOTO
 Kemarin sudah berlalu, besok akan segera datang , dan sekarang adalah waktu yang harus kita perjuanggkan
 Ilmu membikin hidup jadi mudah , seni membuat hidup jadi indah dan iman membuat hidup jadi terarah
 Sesungguhnya sesudah kesulitan pasti ada kemudahan
 Kegagalan adalah keberhasilan yang tertunda
 Dimana ada kemauan disitu ada jalan
 Orang yang terpesona harta dan angan angan tidak mengetahui dua hal yang menyelamatkan ilmu dan amal

B. PERSEMBAHAN
 Ayah dan ibu tercinta yang selalu mendukung ,mendoakan,membimbing penuh kasih sayang ,cinta, dan tulus .
 Bapak dan ibu guruku tersayang yang senantiasa membimbingku dengan rasa kasih sayang
 Teman-teman seperjuangan yang telah kompak dengan rasa kekeluargaan,saling membantu dan mengingatkan akan hal kebaikan


















KATA PENGANTAR

Assalamualaikum Wr Wb
Segala puji syukur atas kehadirat allah SWT yang telah memberikan rahmat dan karunia-Nya. Karena dengan rahmatnya kami dapat mengikuti kegiatan prakerin 18 Desember 2017 s/d 15 Maret 2018 di BUTIK PUSPAYANI Salatiga serta penulis dapat menyelesaikan tugas ini dalam bentuk laporan.
Dalam pembuatan laporan ini, telah banyak bantuan yang penulis terima dari berbagai pihak.
Maka dengan ini kami menucapkan terimakasih kepada:
• Kepala SMK Sultan Fattah Salatiga, Bapak Drs.H.Noor Rofiq selaku penanggung jawab pelaksanaan kegiatan prakerin.
• Kedua orang tua serta keluarga ats dukunga moral,tenaga,dan doanya.
• Bapak Fuad Hasyim S.pd,M.pd selaku koordinator prakerin yang telah memberikan kesempatan pada kami untuk mengikuti kegiatan prakerin.
• Butik puspayani salatiga yang telah memberikan bantuan dan arahan untuk kegiatan prakerin serta memberikan informasi sehingga penulis dapat menyelesaikan laporan ini.
• Ibu Mayangsari Lestyowati selaku pembimbing dari sekolah yang telah meluangkan waktu, bimbingan, petunjuk dan pengarahan dalam menyusun laporan ini.
• Ibu Ayudya Wardhani selaku pembimbing dari instansi yang telah meluangkan waktu, bimbingan, petunjuk dan pengarahan selama pelaksanaan prakerin.
• Bapak/ Ibu guru SMK Sultan Fattah Salatiga.
• Karyawan butik puspayani salatiga.
• Teman teman yang telah membantu menyelesaikan laporan ini.
Kami menyadari bahwa laporan ini masih jauh dari sempurna namun kami berharap semoga laporan ini bermanfaat bagi adik-adik kelas lainnya. Kritik dan saran dari pembaca akan kami terima dengan baik. Demi kesempurnaan laporan ini.



Salatiga,20 Maret 2018




Riyani


DAFTAR ISI
Halaman Pengesahan ii
Lembar pengesahan iii
Kata pengantar vi
Moto dan persembahan v
Daftar isi vi
BAB I PENDAHULUAN
A.Pengertian Prakerin 1
B.Latar Belakang prakerin 1
C.Dasar Hukum 2
D.Tujuan 3
E.Sistematika Prakerin 3
BAB II PROFIL PERUSAHAAN
A.Sejarah Singkat Perusahaan 4
E.Struktur Organisasi 7
BAB III LAPORAN PRAKERIN
A.Lokasi Prakerin 9
B.Waktu Kegiatan 9
C.Identitas Siswa 9
D.Kegiatan Prakerin 9
E.Kendala Yang Didapat 10
F.Manfaat Yang Diperoleh 10
BAB IV PENUTUP
A.Kesimpulan 11
B.Saran 11
LAMPIRAN


BAB I
PENDAHULUAN

A.Pengertian Prakerin

PRAKERIN adalah suatu kegiatan intrakulikuler yang dilaksanakan oleh para siswa-siswi Sekolah Menegah Kejuruan, melalui penerjunan langsung ke lingkungan sosial masyarakat untuk belajar dikehidupan masyarakat di tempat PRAKERIN dilaksanakan dan diharapkan siswa-siswi dapat merealisasikan hasil yang didapat dibangku sekolah, lingkungan tempat PREKRIN berlangsung serta bersama-sama masyarakat melaksanakan kegiatan masyarakat yang direncanakan oleh pemerintah dan membantu dengan kemampuan siswa-siswi yang bersangkutan untuk memecahkan masalah yang dihadapi oleh masyarakat dimana tempat siswa-siswi melaksanakan PRAKERINnya, sehingga dapat dengan mudah yang telah didapatkan dilapangan.

B.Latar Belakang Prakerin
SMK Sultan Fattah Salatiga merupakan sekolah menengah kejuruan yang setiap semester genapnya memiliki prakerin disebuah instansi, dimana program praktik tersebut bertujuan untuk merealisasi ilmu yang didapat kepada realita didunia kerja sehingga skill siswa siswi SMK Sultan Fattah Salatiga meningkat
Pada kesempatan kali ini,saya ditempatkan di butik puspayani jl.Sonotirto 670 Pancuran salatiga.
Pada kegiatan magang kali ini,saya mendapatkan pengetahuan yang berlangsung di sebuah butik,dimana kegiatan tersebut meliputi:memasang kancing ceplis ,masang hak tren ,memayet kebaya, mengesum, membuat korsase, memasang aplikasi, membuat anting-anting dan lain-lain.
Berdasarkan latar belakang ini penulis ingin meningkatkan hard skill dengan menerapkan ilmu yang kami peroleh dari SMK Sultan Fattah Salatiga kedalam dunia kerja dan juga soft skill dimana penulis menyesuaikan diri dalam team work dan mengembangkan pengalaman kerja penulis sebagai siswa SMKSultan Fattah Salatiga.Selain itu,agar saya dapat beradaptasi pada relita dunia kerja yang sebenarnya dan mengenal lebih dalam lagi tentang mekanisme kegiatan usaha pada BUTIK PUSPAYANI.
C.Dasar Hukum
Program prakerin merupakan salah satu bentuk penyelenggaraan pendidikan menengah kejuruan sesuai dengan ketentuan pada undang undang no.02/1989 tentang Sistem Pendidikan Nasional,dan PP No.29 Tahun 1990 tentang Peranan Masyarakat dalam Pendidikan Menengah, dan keputusan Mendikbud No.080/V/1992 tentang Kurikulum SMK sebagau berikut:
1. ”Penyelenggaraan Pendidikan dilaksanakan melalui 2 jalur yaitu jalur pendidikan sekolah dan jalur pendidikan luar sekolah “.UUSPN,BAB IV, pasal 10, ayat(1).
2. ”Penyelenggaraan sekolah menengah dapat bekerja sama dengan masyarakat terutama dunia kerja dan para dermawan untuk memperoleh sumber daya dalam rangka menunjang penyelenggaraan dan pengembangan pendidikan “.PP 29, Bab XI, pasal 29, ayat (1).
3. ”Pengadaan dan pendayagunaan sumber daya pendidikan dilakukan oleh pemerintah,masyarakat dan atau keluarga peserta didik “.UUSPN,Bab VIII,pasal 33.
4. ”Masyarakat sebagai mitra pemerintah berkesempatan yang seluas luasnya untuk berperan serta dalam penyelenggaraan pendidikan nasional”.UUSPN,Bab XIII,pasal 47,ayat (1).
5. ”Peran serta masyarakat dapat berbentuk pemberian kesempatan untuk melaksanakan program prakerin dan atau latihan kerja “.PP 39,Bab III,pasal 4.



D.Tujuan penulisan laporan
Tujuan yang hendak dicapai penulis dalam menyusun laporan prakerin ini adalah:
• Untuk memenuhi salah satu syarat untuk menempuh UN/US di SMK Sultan Fattah Salatiga.
• Untuk mengetahui gambaran umum BUTIK PUSPAYANI
• Untuk mengetahui kegiatan penulis selama di puspayani.
• Memperluas wawasan siswa mengenai penyusunanlaporan yang baik.
• Melatih siswa mengkomunikasikan pengalamanannya dalam bentuk tertulis.
E. Sistematika Prakerin
Sistematika penulisan laporan dari pembahasan laporan adalah sebagai berikut:
BAB I PENDAHULUAN
A.Pengertian praktik kerja industri
B.Tujuan Praktik kerja industri
C.Tujuan penulisan laporan
D.Sistematika penulisan laporan
BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN
A.Latar Belakang Perusahaan
B.Strktur organisasi
BAB III URAIAN KEGIATAN
A.Lokasi Prakerin
B.Waktu prakerin
C. Identitas Peserta prakerin
D.Kegiatan selama prakerin
E.Manfaat prakerin
BAB IV KESIMPULAN
A.Simpulan
B.Saran
LAMPIRAN



BAB II
PROFIL PERUSAHAAN
“PUSPAYANI”
Wedding art gallery
A. Profil
Nama Perusahaan : PUSPAYANI wedding art gallery
Tanggal Berdiri : 2 Juni 1997
Alamat Perusahaan : Jl.Sonotirto 670 Pancuran, salatiga ,jawa tengah Jl. Raya Salatiga –
Muncul Km 6 Kab . Semarang, Jawa tengah
Jenis Perusahaan : Home industry
Jumlah karyawan : 20 orang
Produk /Jasa : Butik dan wedding Gallery
Email : py.getwedding@gmail.com

B. Riwayat
Awal tahun 1987 saya memulai usaha, namun sebelumnya sudah saya rintis sejak saya duduk di bangku SMK ( Sekolah Menengah Kejuruan ) di SMKK ( Sekolah Menengah Kejuruan dan Ketrampilan ) atau yang sekarang menjadi SMK PGRI 1 Salatiga, kemudian melanjutkan ke AKK ( Akademi Kesejahteraan Keluarga ) yang sekarang menjadi AKS ( Akademi Kesejahteraan Sosial ) Jogjakarta.
Berawal dari menjahit pakaian saya sendiri, saudara, tetangga dan teman dekat. Karena masih sekolah saya hanya menerima jahitan ( khususnya wanita ) dalam jumlah terbatas. Semuanya saya tangani sendiri, mulai dari mengukur, membuat pola, memotong bahan kain dan menjahit hingga selesai.
Berawal dari mulut ke mulut semakin lama pelanggan mulai meningkat sampai keluar kampung bahkan keluar kota , sehingga saya merasa kewalahan, oleh karena itu saya merekrut 2 orang tenaga untuk membantu melayani pelanggan. Saya tidak ingin pelanggan kecewa karena setiap pengambilan jahitan tidak tepat waktu.
Seiring berjalannya waktu denga melihat peluang yang ada pada tahun 1996 saya mengikuti kursus rias pengantin hingga mendapat ijazah P dan K (Diknas), untuk gaya Solo Putri Basahan dan Paes Ageng Basahan untuk riasan pakem dari Jawa Tengah dan Jogjakarta.
Sambil menerima jahitan, awal tahun 1997 saya mengawali usaha jasa rias pengantin. Seperti usaha sebelumnya, usaha inipun beranjak dari saudara, tetangga, teman dekat hingga masyarakat luas. Saya menyadari bahwa usaha yang satu ini membutuhkan biaya/ modal yang tidak sedikit. Untuk itu saya memberanikan diri mengajukan pinjaman modal ke suatu Bank guna menunjang usaha saya.
Di tahun 1999 usaha saya mulai dilirik untuk diajak bekerja sama dengan SMK (Sekolah Menengah Kejuruan) di Salatiga untuk program PRAKERIN (Praktek Kerja Industri). Dengan bertambahnya menambah volume pekerjaan untuk membuat berbagai model kebaya-kebaya pengantin dan seisinya dengan kain yang beraneka ragam. Dan kamipun memulai usaha dibidang persewaan kebaya-kebaya dn busana kejawen lainnya.
Alhamdulillah ketiga jenis usaha (Menjahit busana wanita. Merias, persewaan kebaya dan busana kejawen) berjalan dengan baik, lancar dan selalu ada, yang penting kita harus bersabar, ulet dan bersemangat optimis untuk maju.
Mode busana yang selalu berganti, saya harus senantiasa mengikutinya dengan berlangganan berbagai majalah seperti majalah Perkawinan, Kartini, Paras, Anggun yang pada saat itu syarat dengan model-model kebaya dan trend rias pengantin terkini.
Disisi lain untuk meningkatkan ketrampilan guna menunjang usaha dibidang tata rais, saya mengikuti kursus tata rias kreasi/ modern dan juga aktif mengikuti kegiatan seminar sampai ke tingkat provinsi untuk menambah wawasan mengenai adat istiadat dan prosesi acara pernikahan.
Usaha inipun mendapat dukungan dari suami yang kebetulan penggemar budaya jawa dan pernah mengenyam pendidikan di Pemadani (Persaudaraan Masyarakat Budaya Nasional Indonesia) khusus dibidang “Kepranatacayaan/ Mc”.
Untuk melengkapi usaha, kami juga menjalin kerjasama dengan EO ( Event Organizer), WO (Wedding Organizer) photographer, video shooting, decorator, catering, intertainer/ hiburan, Pranatacara/ MC.
Adakalanya calon pengantin dan keluarganya menghendaki busana serba baru dengan berbagai model. Demi pelanggan agar tidak kecewa, kamipun menyediakan bahan dengan berbagai jenis bahan, motif yang beragam.
Alhamdulillah sepulang dari tanah suci, rejeki kami seperti mengalir. Ternyata selama kita menjalankan ibadah Haji ada pendapatan untuk jadwal merias disetiap minggunya yang dibantu ditangani oleh pegawai saya yang dibantu dengan assisten/ teman saya yang kebetulan berprofesi sebagai perias juga.
Seiring berjalannya waktu, usaha kamipun mulai dikenal khalayak ramai, dengan berkembangnya usaha kami, kami membimbing 2 putri kami untuk mendalami usaha kami lulus dari SMK ( Sekolah Menengah Kejuruan ) dari bidang Kejuruan Tata Kecantikan dan Busana Butik. Setelah pendidikan dari SMK keduanya saya bimbing lagi untuk mengikuti khursus/ pelatihan dan seminar, dibidang usaha kami. Dan Alhamdulillah sekarang keduanya ikut berpartisipasi dalam mengembangkan usaha kami, usaha kamipun dapat membuka cabang baru tentunya dengan bisnis usaha kami dan bisnis usaha lainnya.
Demikian sekilas perjalanan/ sejarah perkembangan usaha kami. Kepada siswa-siswi PRAKERIN, kami berpesan agar bersemangat untuk menciptakan pekerjaan, bukan mencari pekerjaan! Dengan bekal ilmu, ketrampilan dan pengalaman yang kita miliki, kita pasti bisa!!! Sukses Selalu.
C. Visi Dan Misi

1. VISI
Dengan berlandaskan Iman dan Taqwa, kesabaran, keuletan dan optimis yang besar untuk maju “PUSPAYANI” wedding art gallery menjadi salah satu perusahaan jasa/ produk yang nantinya akan maju, produktif, inovatif yang dikenal masyarakat luas dengan kualitas dan kuantitasnya yang tidak mengecewakan dan dibutuhkan masyarakat luas.
2. MISI
 Menciptakan tenaga kerja ahli dan komponen serta memiliki imtaq dan ipteq yang kuat dibidangnya.
 Memuaskan konsumen.
 Menjadi perusahaan yang terdepan dibidangnya.
 Memperluas lapangan kerja untuk kemakmuran masyarakat disekitar dan masyarakat luas pada umumnya.
D. Ruang Lingkup Usaha

1. Penerimaan jahitan (khusus wanita)
2. Toko, Butik Kebaya, Batik.
3. Tata Rias :
a. Rias Pengantin dengan berbagai gaya :
 Solo Putri Basahan
 Solo Putri Kreasi
 Paes Ageng Basahan
 Paes Ageng Kanigaran
 Paes Ageng Kreasi
 Kreasi/ Modern
 Muslim
 Bridal Gwan/ Internasional
b. Wisuda/ Wasanawarsa
c. Fashion Show/ Modeling
d. Mayoret
4. Persewaan kebaya-kebaya, Busana Kejawen dan Baju Adat
5. Dekorasi
6. Photografi dan Shooting/ Liputan
7. Intertainer/ Hiburan
8. Pranatacara/ MC


E. Struktur Organisasi



























Catatan :
 Karyawan tidak tetap/ musiman untuk layanan jasa rias pengantin (jumlahnya disesuaikan dengan besar kecilnya volume pekerjaan atau job).
 Siswa Prakerin tergantung dari program SMK (Sekolah Menengah Kejuruan) yang diajukan.

F. Daftar Kerjasama Prakerin Smk
 UNNES (Universitas Negeri Semarang)
 SMK PGRI 1 Salatiga
 SMK Negeri 1 Salatiga
 SMK Al-Falah Salatiga
 SMK Negeri 1 Pabelan Kab. Semarang
 SMK Negeri 1 Mbancak Kab. Semarang
 SMK Negeri 1 Tengaran Kab. Semarang
 SMK Negeri 1 Juwangi Kab. Boyolali
 SMK SULTAN FATTAH SALATIGA
G. Inventaris
a. Penerimaan Jahitan
 Mesin Jahit Manual dan Dinamo
 Mesin Jahit High Speed
 Mesin Obras
 Mesin Bordir
 Mesin Serbaguna
 Mesin Pembuat Kancing Bungkus
b. Rias Pengantin
 Perangkat Dekorasi
 Aneka Busana Pengantin
 Aneka Busana Kejawen putra/ putri (dewasa dan anak-anak)
 Aneka Busana Adat
 Aneka Busana Mayoret
 Perangkat Perlengkapan upacara adat (Siraman, bakul dhawet, nebus kembang mayang dan lain-lain)
c. Toko dan Butik
 Aneka Kain Batik
 Aneka Busana Wanita dan Pria (dewasa dan anak-anak)
 Aneka Souvenir dan Accecories
 Toko Kebutuhan Sehari-hari.
d. Karyawan II (Butik)
e. Karyawan III








BAB III
LAPORAN PRAKERIN

A. Lokasi Prakerin

Lokasi Prakerin Butik PUSPAYANI di Jl. Sonotirto 670 Pancuran, Salatiga, Jawa Tengah.
Jl. Raya Salatiga-Muncul Km: 6 Kab. Semarang, Jawa Tengah.

B. Waktu Prakerin
Prakerin dimulai pada tanggal, 18 Desember 2017 sampai 15 Maret 2018. Setiap harinya saya mulai magang dari jam 08.00 sampai jam 16.00

C. Identitas Peserta Prakerin
Nama : Riyani
Tempat dan Tanggal Lahir : Salatiga, 29 Juli 2000
Alamat : Gamol, Kecandran RT.01/ RW. 06 Salatiga
Agama : Islam
Kelas/ Prog. Keahlian : XI Busana Butik
Nama Orang Tua : Rumini/ Yusri

D. Kegiatan Selama Prakerin
Kegiatan penulis selama prakerin di Butik PUSPAYANI antara lain :
a. Memasang kancing ceplis padaa kebaya, biasanya dalam satu kebaya terdiri dari 5-6 buah kancing ceplis, dan dipasang menggunakan tusuk festoon berkepala.
b. Memasang hak pada kebaya kuthu baru, biasanya dalam satu kebaya kuthu baru terdiri dari 7 hak dan dipasang menggunakan tusuk festoon berkepala.
c. Membuat tren, tren merupakan pasangan dari hak diatas (hak tren), yang dibuat sebagai peganti kaitan, membuatnya cukup menggunakan tusuk festoon berkepala.
d. Mengesum tepian lengan dalam kelim baju kebaya menggunakan jenis sum flannel.
e. Memayet baju dan ekor kebaya pengantin, menggunakan berbagai macam payet seperti: piringan, permata, batangan, pasiran, bunga-bunga keci, mote-mote dan berlian cangkang.
f. Membuat korsase hiasan hijab dan bahu, korsase terbuat dari sisa-sisa perca kebaya yang ditata sedemikian rupa kemudian dilem bakar, setelah itu dipayet.
g. Mengetaki atau sering disebut mengaplikasikan kebaya menggunakan motif-motif yang dipotong-potong dan disusun diatas kain tile polos dengan cara menjuluri dengan satu benang namun dari bagian baik kain tidak terlihat.
E. Kendala-kendala yang didapatkan
a) Ruang produksi yang kurang luas dan nyaman.
b) Saat magang selalu dikejar-kejar target.
c) Suara bising saat hujan turun.
F. Manfaat yang diperoleh
a) Mendapatkan ilmu yang belum pernah diajarkan disekolah.
b) Mendapatkan pengalaman yang bermanfaat.
c) Bisa mengetahui bahasa antara Butik dan Garmen.
d) Menambah wawasan yang luas.











BAB IV
PENUTUP

A. Simpulan
Simpulan yang didapatkan dari setelah saya bahas diatas adalah :
1. Butik PUSPAYANI berlokasi strategis di Pancuran karena berdekatan dengan Pasar Raya Salatiga, dan merupakan salah satu Butik dan Tata Rias terbaik ditempat tersebut.
2. Butik PUSPAYANI memiliki proses yang cepat, baik dan rapidalam bidang kebaya. Butik PUSPAYANI mengandalkan sistem kekeluargaan dalam hal mempertahankan kualitas dan kerapian dalam pembuatan kebaya. Selain itu kegiatan usaha di Butik PUSPAYANI tidak membosankan dan selain menjual dan membuat kebaya Butik ini juga menyewakan kebaya , rias, dekorasi pesta maupun pernikahan.
Dengan adanya prakti kerja industri ini saya menjadi tahu dan mengerti bagaimana bekerja langsung didunia industri, menjumpai bermacam-macam pelanggan mulai dari santai sampai dengan terburu-buru. Saya juga mendapatkan pengarahan yang lebih banyak dari pembimbing instasi bagaimana melakukan sebuah pekerjaan dengan baik dan benar.
B. Saran
Saran yang dapat saya sampaikan yaitu:
1. Butik PUSPAYANI sebaiknya menambah jumlah karyawan agar mempercepat sistem produksi.
2. Butik PUSPAYANI sebaiknya membuka perusahaan cabang agar para calon pelanggan dengan mudah menjangkau.
3. Dapat menghasilkan produksi yang lebih baik banyak model kebaya modern maupun tradisional.










LAMPIRAN




























IDENTITAS SISWA

Nama : Riyani
Tempat dan Tanggal Lahir : Salatiga, 29 Juli 2000
Alamat : Gamol, Kecandran RT.01/ RW. 06 Salatiga
Agama : Islam
Kelas/ Prog. Keahlian : XI Busana Butik
Nama Orang Tua : Rumini/ Yusri
Kesan : Memperoleh pengalaman dan ilmu baru.
Pesan : Pelajari, tekuni dan terapkan ilmu yang telah diperoleh dari
tempat magang.















IDENTITAS PEMBIMBING SEKOLAH

Nama Lengkap : Mayangsari Listyowati, S.Pd
Tempat dan Tanggal Lahir : Surakarta, 29 Maret 1972
Alamat : Reksosari RT.05/ RW.01 Reksosari, Suruh, Kab. Semarang
No. Telp/ Hp : 085 712 114 455
Email : mbakmayangyaik@gmail.com



















IDENTITAS PEMBIMBING INSTANSI

Nama Lengkap : Ayudya Wardani
Tempat dan Tanggal Lahir : Salatiga, 14 Maret 1991
Alamat : Jl. Sonotirto 670 RT.13/ RW.04 Pancuran, Salatiga
Agama : Islam


Tidak ada komentar:

Posting Komentar